Rapat Kerja SMP Muhammadiyah 30 Jakarta TP 2022 - 2023
SMP MUHAMMADIYAH 30 JAKARTA, melaksanakan Rapat Kerja
(RAKER) Guru dan karyawan Tahun
Pelajaran 2022 – 2023. Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari mulai tanggal 03 – 04 juli 2022
di Ruang Aula SMP Muhammadiyah 30 jakarta. Agenda RAKER tahun ini bertemakan “Mengembangkan Pendidikan yang Bersinergi Dan
Berprestasi Secara berkelanjutan”.
Terima Kasih atas semangat bapak/ibu yang telah
hadir pada agenda Rapat Kerja (RAKER) ini.
Kegiatan ini di hadiri oleh bapak H.Sumaryanto,M.Pd dan H. Raskum Suanta, M.Pd dari DIKDASMEN , beliau menyamaikan harapannya agar RAKER ini berjalan dengan lancar.
Semoga kegiatan ini berjalan dengan
lancar dan target-target SMP Muhammadiyah 30 Jakarta yang akan disusun untuk
satu tahun mendatang dapat tercapai. Sehingga mampu mengembangkan pendidikan
yang bersinergi dan berprestasi lebih baik. Aamiin






